Banyak kegiatan yang bisa dilakukan bersama keluarga saat libur akhir pekan. Salah satunya dengan menonton film bertema keluarga. Ada banyak rekomendasi film yang cocok ditonton saat berkumpul. Memilih film keluarga bisa dibilang gampang-gampang susah, karena tidak semua film “keluarga” cocok untuk seluruh anggota keluarga Bolu Mania.
Berikut ini rekomendasi film bertema keluarga terbaik yang cocok ditonton saat akhir pekan bersama keluarga. Yuk, simak!
1. Forrest Gump (1994)

Film Forrest Gump salah satu film keluarga lawas berkualitas. Menceritakan kehidupan seorang pria bernama Forrest Gump (Tom Hanks) dengan IQ 75 yang berasal dari Kota Alabama. Karena kemampuan otaknya yang di bawah rata-rata, ibunya hampir menyerah dengan pendidikan Forrest Gump. Tak disangka, Forrest Gump mampu menyelesaikan pendidikan hingga bangku kuliah, lho! Eitss, Tak hanya menyajikan cerita menarik, Forrest Gump juga merekam sejarah budaya pop, politik, hingga ekonomi Amerika Serikat.
2. Jumanji (1995)
Apa jadinya apabila sebuah papan permainan bisa mengeluarkan binatang dan kita pun ikut tersedot masuk ke dalamnya? Semua keunikan permainan tersebut bisa Bolu Mania nikmati dalam film Jumanji yang dirilis pada tahun 1995. Kisahnya bermula pada tahun 1869, saat dua anak laki-laki yang mengubur sebuah peti. Lalu, cerita pun lompat ke tahun 1969 saat bocah bernama Alan menemukan kotak Jumanji yang mirip dengan papan permainan Monopoli. Sesampainya Alan di rumah, ia memainkan Jumanji bersama Sarah, namun tiba-tiba Alan terhisap ke dalam permainan tersebut. Film ini merupakan hasil adaptasi dari sebuah buku bergambar anak-anak yang mampu divisualkan dengan baik ke dalam film.
3. Matilda (1996)
Rekomendasi film bertema keluarga selanjutnya adalah Matilda. Film komedi fantasi ini cocok untuk anak-anak. Berceritakan tentang seorang gadis kecil bernama Matilda Wormwood (Mara Wilson) yang jenius dan ajaib. Namun, ia ditelantarkan oleh kedua orangtua dan saudara laki-lakinya. Untungnya, Matilda menjadi anak yang cerdas dan mandiri. Selain itu, ia juga memiliki sebuah kekuatan. Wali kelasnya menyadari bahwa Matilda merupakan gadis yang sangat cerdas. Ia bisa menghitung di luar kepala. Karena merasa memiliki kesamaan nasib dengan Matilda, Miss Honey (wali kelas Matilda) akhirnya berjuang untuk mendapat hak asuh Matilda yang ditelantarkan orang tuanya.
BACA JUGA: Drama Korea Terbaru Bulan April, Cocok Ditonton Selama Ramadhan
4. Finding Neverland
Film yang disutradarai Marc Forster ini diadaptasi dari drama berjudul Man Who Was Peter Pan. karya Allan Knee. Cerita film yang menyentuh hati ini berisi tentang bagaimana seorang pria menciptakan dunia yang tidak pernah ada sebelumnya dengan anak laki-laki yang tidak akan pernah tumbuh dewasa bernama Peter Pan. Film ini tampil elok di setiap adegan para pemain dengan balutan musik karya Jan A.P. Kaczmarek. Finding Neverland pun dinominasikan di 7 kategori, yaitu Best Picture, Best Actor untuk Johnny Depp, Best Adapted Screenplay, Best Art Direction, Best Costume Design, Best Film Editing dan berhasil meraih Oscar di kategori Best Original Score.
5. We Bought A Zoo

Film ini menampilkan hubungan erat antara seorang ayah dan putrinya dalam membangun usaha kebun binatang di atas kesulitan keuangan keluarga. Senyuman putrinya selalu menjadi semangat bagi sang ayah untuk melewati masalah yang dihadapi.
Itulah 5 rekomendasi film terbaik yang bertema keluarga. Cerita yang menarik, penuh petualangan, dan syarat akan pesan moral wajib ditemani kudapan yang pas saat menonton film. Bolu Susu Lembang akan menjadi pilihan tepat untuk menemani Bolu Mania menonton film bersama keluarga. Anda bisa mendapatkan Bolu Susu Lembang dengan mengunjungi outlet terdekat. Selamat menikmati!