Jika kamu Bolu Mania ingin pergi berlibur ke luar negeri namun belum mempunyai dana yang cukup? Jangan khawatir, karena Bolu Mania bisa berkeliling ke banyak negara tanpa harus ke luar negeri. Ya, cukup berkunjung ke Asia Afrika Lembang!

Keliling 7 Negara, Tanpa Harus Ke Luar Negeri
Asia Afrika Lembang yang berlokasi di Jalan Raya Lembang-Bandung Nomor 71 ini merupakan sebuah tempat wisata yang sangat menarik.
Pasalnya Bolu Mania bisa menikmati keunikan banyak negara di Asia Afrika Lembang ini. Adapun keunikan negara yang bisa Bolu Mania lihat di sini ada 7 negara, yaitu Indonesia, Afrika, Thailand, Korea, Jepang, India hingga Timur Tengah.
Inilah yang menjadi asal muasal penamaan destinasi wisata ini. Karena menyajikan negara-negara yang berasal dari benua Asia dan Afrika, namun dinikmati di Lembang. Menarik bukan?
Menjajal Pakaian Tradisional Berbagai Negara
Salah satu bagian yang paling unik adalah Asia Afrika Lembang bisa membuat setiap orang merasa berada di luar negeri. Misalnya jika Bolu Mania memasuki wilayah Korea, Bolu Mania bisa melihat rumah tradisional Korea,mengenakan hanbok yaitu pakaian tradisional Korea dan berfoto di sana.
Wah siapa nih yang mau pergi ke Korea dengan biaya terjangkau? Bolu Mania bisa pergi ke Asia Afrika Lembang ya!

Setelah Bolu Mania pergi ke Korea, Bolu Mania juga bisa langsung pergi ke negara tetangga Korea, Jepang! Di tempat ini Bolu Mania bisa melihat arsitektur Jepang kuno yang mirip dengan Korea.
Bolu Mania juga bisa mencoba menggunakan pakaian tradisional Jepang, yaitu Kimono dan berfoto di sini! Bolu Mania juga bisa melihat duplikat Fushimi Inari Taisha yang berada di Kyoto lho.
Menariknya, Bolu Mania juga bisa menikmati makanan khas Jepang lho! Selain itu Bolu Mania juga bisa mencoba permainan tradisional Jepang juga! Cukup unik ya!
Aktivitas Menyenangkan di Asia Afrika Lembang
Tidak hanya sekedar melihat duplikat dari berbagai negara, destinasi wisata ini juga berfungsi sebagai sarana edukasi untuk para pengunjung untuk lebih mengenal kebudayaan dan negara-negara di Asia Afrika khususnya.
Tempat ini juga sangat cocok untuk anak-anak, karena setelah lelah berwisata ke banyak negara Bolu Mania bisa mengunjungi Animal Park dan melakukan kegiatan menarik di sini. Di sini Bolu Mania bisa berinteraksi dengan hewan seperti memberi makan dan bermain dengan kambing, kelinci dan iguana!
Ada Fasilitas Transportasi Untuk Berkeliling Juga!
Tempat ini cukup luas untuk dijelajahi seharian, tetapi Bolu Mania tidak perlu khawatir karena Bolu Mania bisa menggunakan fasilitas kereta derek yang bisa membawa Bolu Mania ke berbagai tempat di objek wisata unik ini!
Fasilitas di destinasi favorit ini sangat lengkap seperti dengan adanya ketersediaan lahan parkir yang luas, mushola, toilet dan juga ada lift untuk jalur kursi roda. Pastinya tempat ini ramah disabilitas sehingga semua orang bisa menikmati tempat wisata ini!
BACA JUGA: Rekomendasi Makan Malam Enak dan Murah
Pastikan Bolu Mania mengunjungi Asia Afrika Lembang karena tempat ini akan memberikan pengalaman yang luar biasa serta edukasi terkait kebudayaan dan jangan lupa untuk selalu bekali perjalanan wisata Bolu Mania dengan Bolu Susu Lembang yang memiliki banyak varian rasa serta ukuran sehingga cocok untuk dibawa kemana saja dan kapan saja!

