Siapa di sini yang udah gak sabar pengen nonton drama Korea terbaru sebagai sarana menghabiskan waktu di bulan puasa? Bolumania juga pasti salah satunya kan. Nah kebetulan banget nih, ada beberapa drama Korea yang akan mulai tayang bulan April ini.
Berbagai genre seperti romansa, kriminal, fantasi, keluarga, dan masih banyak yang lainnya bisa Bolumania pilih sesuai selera. Yuk langsung aja simak ada drama apa saja sih di rekomendasi yang satu ini!
1. Shooting Stars menjadi salah satu drama korea terbaru di bulan April
Berlatar dunia hiburan Korea di balik layar, Bolumania akan disuguhi kisah romantis yang manis dan juga percikan cinta dan benci antar pemainnya. Drama ini juga merupakan ajang kembalinya aktris Lee Sung Kyung yang telah sukses membintangi drama “Weightlifting Fairy Kim Bok Joo”.
Ia akan beradu peran dengan Kim Young Dae yang juga meraih popularitas melalui drama “Extraordinary You” dan “The Penthouse”. Bolumania pastinya sudah penasaran dong gimana ceritanya? Yuk catat tanggal tayangnya pada 22 April 2022.
2. It’s Beautiful Now menceritakan 3 saudara yang dipaksa mencari cinta

Berkisah tentang 3 orang saudara laki-laki yang tidak memiliki keinginan untuk menikah karena kesibukan masing-masing. Hingga pihak keluarga merasa khawatir dan mengadakan sayembara untuk mendorong mereka agar segera mencari pasangan.
Namun ternyata perjalanan mereka dalam mencari pasangan tidak semudah itu. Drama ini dibintangi oleh Yoon Si Yoon, Bae Da Bin, Oh Min Suk, Shin Dong Mi, dan masih banyak lagi aktor dan aktris papan atas lainnya. Pasti penasaran dong bagaimana akhirnya ketiga bersaudara ini mendapatkan cintanya? Langsung aja saksikan awal April ini.
3. Gak bakal gagal bikin deg-degan, Again My Life jadi salah satu drama yang wajib ditonton
Siapa sih yang gak kenal dengan aktor tampan Lee Jong Gi? Dalam drama Korea terbaru Again My Life, Lee Joong Gi berperan sebagai jaksa yang kembali ke dunia dari kematiannya untuk mengusut tuntas dendam dan kasus-kasus yang belum terselesaikan.
BACA JUGA: Liburan Asyik di Kampung Korea Bandung: Ini Dia Tempat Wisata Baru Bernuansa Negeri Ginseng
Drama ini memiliki genre kriminal dan fantasi yang pastinya bakal sukses bikin Bolumania deg-degan. Udah gak sabar nih nonton dramanya? Tunggu tanggal mainnya di saluran TV kesayanganmu.
4. Our Blues jadi drama Korea terbaru yang bertabur bintang

Bolumania pecinta drama Korea wajib banget nonton serial yang satu ini. Diperankan oleh sederet bintang ternama seperti Lee Byun Hun, Cha Seung Won, Lee Jung Eun, Han Jimin, dan pasangan kekasih kesayangan kita semua Kim Woo Bin dan Shin Min Ah.
Bukan hanya aktor dan aktrisnya yang berkumpul layaknya reuni, kisah yang diceritakan manis pahitnya kehidupan orang dewasa yang penuh akan tantangan dan suka cita. Semuanya digarap apik oleh penulis naskah ternama Noh Hee Kyung yang juga pernah menggarap drama “That Winter, The Wind Blows” dan “It’s Okay, That’s Love”.
5. Love All Play menghadirkan drama olahraga penuh romansa anak muda
Berkisah tentang dua orang, Park Tae Yang dan Park Tae Joon, yang sangat berkecimpung dalam dunia olahraga badminton. Meskipun keduanya memiliki latar belakang dan motivasi yang berbeda namun takdir selalu mempertemukan keduanya.
Kisah ini dipenuhi romansa masa muda yang cocok banget Bolumania saksikan sembari menunggu waktu berbuka. Dijamin bakal bikin senyum-senyum sendiri.
Berhubung rekomendasi tontonannya sudah ada, kami mau rekomendasi hal yang gak kalah penting untuk nemenin Bolumania semua nonton drama Korea. Yaps! Bolu Susu Lembang bisa jadi teman setia menikmati sedih manisnya romansa cinta bintang-bintang di drama Korea.

